2012-06-28

Trafik blog naik lagi


Alhamdulillah, senang rasanya lihat trafik blog beberapa hari ini. Ngelunjak! Eh, maksudnya melonjak drastis! Biar enak ngobrolnya, nih trafiknya yang saya capture Selasa (26/6) lalu.
Trafik blog naik
Setelah upload  file tentang lagu kocak Sule, trafik langsung ngelunjak!
Walaupun katanya statistik yang ditampilkan oleh blogger tidak terlalu valid, karena hanya memuat pageview saja, tidak ada pengunjung unik berbasis IP. Namun data yang ditampilkan cukup membesarkan hati dan membayar 'mahal' pengorbanan waktu untuk tetap semangat ngeblog.

Sebelumnya, blog saya ini termasuk yang ogah bermain SEO. Natural saja. Namun dengan sedikit sentuhan SEO on page dan off page yang saya dapat dari teman karib saya, akhirnya dari semula pageview rata-rata air berkisar 200  pageviews  saja per hari, lalu naik menjadi 500  pageviews. Kemudian secara berkala naik menjadi 700 pageviews bahkan dua hari lalu, menyentuh angka 900 pageviews.

Trafik ngelunjak naik drastis
Mudah-mudahan dalam waktu dekat bisa dinaikkan menjadi 1000an pageviews.
Amin!

2012-06-26

How to Export Blackberry Contact to csv file


Bagaimana cara mengekspor daftar kontak di Blackberry ke dalam format csv? Saya sempat dibuat munyeng, saat akan memindahkan daftar kontak yang ada di handheld BB Gemini 8520 ke Samsung 'mungil' Champ GT-3033i. Kagok juga bila harus disalin satu-satu, daftar kontak beserta field yang ada. Jumlahnya ratusan Bung!
Cara Export Data Kontak BB ke csv
 Awalnya saya menggunakan menu backup yang ada di aplikasi Blackberry Desktop Manager. Namun, nyatanya file yang tersimpan (backed up) dalam bentuk file berekstensi .ipd, yang kemungkinan besar hanya bisa digunakan untuk kepentingan restore ke sesama handheld BB. Sedangkan yang saya tahu, daftar kontak yang kita miliki akan menjadi mudah diakses dan transfable ke gadget lain, bila sudah dalam bentuk csv (comma separate value). Sebentuk file unik, yang mengkonversi field yang ada dalam daftar kontak menjadi data teks yang dipisahkan oleh tanda koma.

Akhirnya saya nemu juga, cara-cara memindahkan data kontak kita yang ada di BB menjadi data berbasis teks csv menggunakan aplikasi Blackberry Desktop Manager V5. Silakan disimak Gan :

Konsfigurasi awal : 

How to export contact Data in BB to csv

  1. Buka aplikasi BlackBerry Desktop Manager. Setiap pengguna handheld BB tentu sudah menginstalnya di PC
  2. Klik menu Synchronize yang ada di bagian kanan layar utama. 
  3. Klik sub menu Synchronize yang berada di bawah Configure dari menu yang berada di bagian kiri. 
  4. Klik tombol Synchronization yang berada di bagian kanan untuk mulai menseting Configure synchronization. 
  5. Jendela baru bertajuk Intellisync akan terbuka. Pastikan kolom Address Book telah dicentang dan kolom-kolom yang lain tidak tercentang. 
  6. Klik dua kali Address Book.
  7. Jendela baru kembali terbuka, yakni Address Book Setup. Pilih ASCII Importer/Exporter lalu klik Next. 
  8. Di jendela selanjutnya, pilih One way sync from device lalu klik Next. 
  9. Klik tomobol Browse dan pilih folder lokasi penyimpanan kontak anda. Masukkan nama file (misalkan Kontak.csv) lalu klik Open. 
  10. Klik tombol Next lalu Finish. 
  11. Kembali ke jendela Intellisync, klik OK untuk menyimpan perubahan yang dilakukan. 
Menjalankan perintah Ekspor :

  1. Di layar Synchronize yang ada di aplikasi BlackBerry Desktop Manager, pilih Synchronize yang ada di menu sebelah kiri. 
  2. Centang check box Synchronize organizer data.
  3. Klik tombol Synchronize.

Saat proses sinkronisasi selesai, maka buku alamat kamu telah tersekspor dari perangkat BB mu ke CSV. Semoga membantu!

2012-06-21

Kisah Cacar Air

Tags

Ini cerita saya, saat kena cacar air 3 bulan yang lalu. Baru sempat diposting. Lama tersimpan di BB Gemini saya. sayang kalo bulukan. Dan sayang pula, tidak ada fotonya.

Jumat (9/3) - Sepulang dari mengantar Fathir (1 bulan) ke Puskesmas utk timbang badan dan memeriksa batuknya, badanku terasa pegal dan seluruh persendirian terasa ngilu otot terasa sakit. Ada rasa lemas yang menurunkan tingkat konsentrasiku.

Aku pun tidak jadi masuk kantor. Di rumah saja. Aku pikir cuma capek biasa, atau mungkin gejala awal serangan influenza.

Walau begitu, dengan kondisi badan nyaris lemas, tapi masih sanggup shalat Jumat dan mengangkut 10 keping seng untuk disimpan di samping rumah.

Bahkan, masuk Maghrib aku masih bisa memasak makan malam. Karena Istri lagi kerepotan dengan fathir.


Sabtu (10/3) -
Serangan sendi linu dan badan capek luar biasa, membuat aku tidak bisa melakukan aktivitas seperti biasa. Tidak bisa mencuci pakaian, tidak bisa bantu beres-beres rumah.

Tapi aku masih sanggup mandi sendiri, masih bisa tegak shalat Dhuha, bahkan masih sanggup mengguting seng.

Agak aneh memang, saat sakit, justru lebih enak diajak kerja (yang keringat-keringat bukan yang berbasah-basah air). Maksudnya, saat aku duduk menunggu kedatangan adik yang akan datang ke rumah dan minta diantar ke depan, bawaan badanku kayak orang sakit. Lemas, seperti tak ada tulang punggung.

Tapi begitu diajak bergerak, kok sakitnya malah nggak terasa.

Jadi sore itu, masih sanggup juga mengantar adik ke depan, membeli lauk malam yang jaraknya kurang lebih 5 km dari rumah. Belum ada tanda-tanda akan demam. Tapi memang, kondisi yang aku rasakan justru seperti orang baru sembuh dari sakit.

Badan lemas, sendi sakit, agak pusing dan lunglai.

Malamnya, baru terasa kedinginan saat berwudhu Maghrib dan saat berwudhu Isya. Tapi sudah itu, keringat dingin malah mengucur deras. Apalagi malam itu, cuaca terasa begitu panasnya. Aku tidur dengan baju basah oleh keringat.


Ahad (11/3) - 
Kondisi masih sama. Tapi saya mulai heran dengan muncul bintik mirip jerawat kecil-kecil di pergelangan tangan kiri ku. Sebenarnya, jerawat yang sama pertama kali aku temui hari kamis, di pinggang belakang sebelah kanan. Tapi aku pikir jerawat biasa. Untungnya tidak aku pecahkan. Biasalah tangan ini pritilan ingin memencet objek tak dikenal yang muncul di permukaan badan.

Lantas, karena saat itu saya juga gerah karena keringat dingin terus mengucur deras, saya buka baju. Barulah saya terbelalak dengan barisan 'jerawat' kecil nan imut yang berserakan tak beraturan di wilayah dada dan perut.

Nah, mulai deh muncul kekhawatiran, jangan-jangan ini cacar? Soalnya, dua hari yang lalu istri menelpon ayuk ipar yang lagi kena cacar.
Dengan pasrah aku bertanya dengan istri, "Mi, apa ini cacar ya?"
"Mana Bi. Oiya, ini cacar. Mirip luka letup karena terbakar.."

Hadeh.., ‎‎‎اِنّا لِلّهِ وَاِنّا اِلَيْهِ رَجِعُوْنَ..
Akhirnya kena cacar juga. Karena sejak kecil, aku memang belum pernah terkena cacar sama sekali. (*)

2012-06-18

Lirik Lagu Sule OVJ : Smile You Don't Cry

Tags

Setelah sebelumnya kita membagikan lirik lagu Sule OVJ yang berjudul Follow Me -- yang lagunya dalam format mp3 bisa didownload di 4shared, sekarang kita share juga lagu kocak lain, hasil kolaborasi Sule dan Andre yang berjudul : Smile You Don't Cry.
Lirik Lagu Sule-Andre OVJ
Dari judulnya saja, sudah kentara kekocakannya. Untuk link download mp3-nya bisa lihat di sini. Nah, berikut lirik selengkapnya :

Smile You Don't Cry

You want to say goodbye
I want to holiday
I give you food capcay
After dont cry

Try to look at the sky
Nothing to puyunghay
I want to you cingcay
Don't finish i ngacay

bridge :
I want you and me, always together.
Always together, i want you and me.
You dont running, me and the cry....

Reff :
For you.... i and the sky.
Nothing the wind of change, because i love you so much.
oh.. my love, my darling...
I too i love you...

Smile, you don't cry... 3x

Selamat menikmati!

Lagu-lagu Sule-Andre OVJ yang lain bisa dilihat 
di sini.

Download 4shared Lagu Sule OVJ

Tags
Download Lagu Sule OVJ - Trans 7 dengan Opera van Java melaju deras tak tertandingi. Ia benar-benar menjadi trensetter bagi industri hiburan di tanah air, terutama untuk genre lawak-komedi. Duet maut wayang-wayang OVJ -- Sule, Andre, Nunung, Aziz dan Parto -- seolah tak habis ide cemerlang dalam menghadirkan lawakan yang segar dan terus baru.

Download lagu Andre OVJ
Apalagi kalo urusan ngebanyol menggunakan lagu, Sule dan Andre menjadi pioner. Belakangan ini, beberapa 'judul' lagu kocak abis diciptakan oleh duo ini. Tentu saja ini tidak terlepas dari peran dari wayang-wayang OVJ yang lain, tim campursari hingga tim kreatif yang berada di balik panggung. Tak ayal, para penggemar OVJ, memburu tempat download lagu Sule OVJ ini.  

Nah, bagi kamu yang mencari tempat Download Lagu Sule OVJ, berikut beberapa link yang saya temukan. Karena, sebagian besar lagu yang didapat merupakan hasil convert dari video capture dari serial OVJ, maka mohon dimaklumi bila suara live penonton terdengar :)

1. Download Lagu Sule OVJ : Mimin Anak Pak Wahyu.mp3
Download 4shared : Klik di Sini

2. Download Lagu Sule OVJ : Follow Me.mp3
Lihat Lirik 
Download 4shared : Klik di Sini

3. Download Lagu Sule OVJ : Smile You Don't Cry.mp3
Lihat Lirik
Download 4shared : Klik di sini

4. Download Lagu Sule OVJ : Cicilalang.mp3
Download 4shared : Klik di sini

5. Download Lagu Sule OVJ : Suara Kodok.mp3
Download 4shared ; Klik di sini

Selamat menikmati!

Lirik Lagu Sule OVJ : Follow Me

Tags


Lirik Lagu Sule OVJ : Follow Me -- Salah satu lagu OVJ yang tengah populer dinyanyikan oleh Andre dan Sule adalah Follow Me,
Lirik Lagu Sule OVJ
Selain kocak, juga menunjukkan kekompakan dari tim OVJ itu sendiri. Wajar bila kemudian apa yang didendangkan oleh wayang-wayang OVJ segera menjadi hits.

Berikut selengkapnya Lirik Lagu Sule OVJ : Follow Me. Untuk download lagu Sule OVJ bisa klik di sini 

Follow Me
Oh my love,
Oh my darling,
Aku miss you ka salira..
long long time,
tos wengi,
I never stop thinking about you..

bridge :
Oh mother, help me you pray your son.
Oh father, in the mother.
father.. mother..

Reff :
I want to you,
love me forever in the night..
in the word.
I want to you,
love me forever in the night..
in the world.
I want to you,
love me forever in the night..
in the day.. in the day..

Chorus :
Aku cinta i love you
I miss you ku rindu
I want always together
No body no body but you

Aku cinta i love you
I miss you ku rindu
i want always together
no body no body but you

please, accept, my love..
please, you don't cry, follow me.. 2x



Selamat menikmati! 
Lagu-lagu Sule-Andre OVJ yang lain bisa dilihat di sini.

2012-06-02

3 tips mengendalikan nafsu belanja anda

Tags

Tips mengendalikan hasrat belanja
Tips Belanja – Salah satu permasalahan yang menjadi pengganjal dalam persoalan keuangan, adalah mengenai kebiasaan belanja yang berlebihan. Bahkan bagi sebagian orang, kegiatan berbelanja telah menjadi semacam hobi, akibat terlalu sering berbelanja. Biasanya, hal ini dilakukan secara impulsif atau tanpa perencanaan, keinginan ingin membeli timbul hanya karena melihat harganya sedang diskon, kemasannya yang menarik, bayangan keuntungan yang dimiliki jika menggunakan barang tersebut hingga batas waktu pembelian yang sengaja dibuat sempit.

Namun, kepuasan berbelanja barang-barang impulsif tadi hanya sesaat. Karena, pada saat uang sudah terlanjur berpindah tangan, barulah timbul sebersit di hati tanda-tanda sesal. Ya, penyesalan baru muncul beberapa waktu berikutnya, ketika kita sudah bisa beripikir rasional kembali. Atau ketika anda membuka kembali catatan kauangan bulanan yang berjalan.

Pertanyaan penyesalannya standar saja, mengapa menghabiskan uang untuk beli ini, kan masih ada yang lama? Mengapa belanja barang itu, kan tidak terlalu bermanfaat di rumah. Atau ada juga yang baru sadar setelah melihat deretan baju yang belum pernah dipakai di lemarinya, buku-buku yang masih dibungkus plastik di rak buku, atau perlengkapan dapur yang masih dibungkus dalam kardus dan hanya dipakai sesekali saja. Dan sebagainya.

Lantas, apa yang bisa dilakukan untuk mengurangi keinginan belanja yang kadang-kadang begitu menggelora? Tiga tips belanja dari Ahmad Gozali berikut mungkin bisa membantu Anda :

1. Bedakan antara butuh dan ingin
Faktor terbesar yang menjadi pendorong seseorang menjadi begitu bernafsu membeli barang adalah INGIN. Padahal, sebaiknya kita hanya membelanjakan uang untuk sesuatu yang kita BUTUH. Bagaimana membedakannya?

Untuk membedakan benda mana yang kebutuhan dan mana yang keinginan memang tidak sulit. Tapi yang lebih sering terjadi adalah keinginan yang menempel pada kebutuhan, sehingga kita anggap itu semua sebagai kebutuhan. Membeli sepatu baru mungkin menjadi kebutuhan ketika sepatu lama kita sudah usang, tapi membeli sepatu bermerk tertentu bukan lagi kebutuhan tapi sudah menjadi keinginan. Termasuk membeli sepati hanya karena tren.

2. Cash is the limit
Kenapa kita bisa memiliki kebiasaan belanja yang berlebihan? Ada dua sebabnya, pertama karena kita punya keinginan yang sulit dikendalikan ketika melihat barang-barang tertentu. Dan kedua, karena kita punya kesempatan untuk memenuhi keinginan tersebut. Yaitu kita punya uang atau sarana berhutang untuk membelinya.

Cara cerdas berbelanja
Bawa uang tunai atau debit card saja ketika berbelanja
Jadi, kalau kita masih kesulitan untuk membatasi keinginan, cobalah batasi kesempatannya. Batasi uang cash yang dibawa, biasakan untuk hanya membawa kartu debet saja ketika belanja, dan gunakan kartu kredit hanya untuk darurat saja.

3. Alihkan menjadi belanja produktif
Tips belanja yang berikutnya adalah mengalihkan barang yang akan dibeli. Pada level tertentu, kepuasaan yang didapatkan ketika belanja berlebihan bukanlah kepuasan untuk memiliki sesuatu, tapi kepuasan karena bisa membeli sesuatu. Kepuasannya terjadi bukan ketika menggunakan barangnya, tapi ketika membelinya. Puas karena barang sudah di tangan, sebelum kehabisan, sebelum orang lain, sebelum masa promosi dan sebagainya.

Untuk bisa tetap memenuhi hasrat membeli tapi tidak menjadi boros, coba alihkan pembeliannya menjadi sesuatu yang lebih produktif atau tahan lama. Daripada membeli pakaian yang harganya jelas turun, lebih baik belanja perhiasan emas yang harganya stabil bahkan bisa naik. Daripada beli perlengkapan rumah yang ternyata juga sangat jarang dipakai, lebih baik beli reksadana, beli deposito, atau saham yang jelas bermanfaat untuk investasi.

Semoga tiga tips belanja di atas, bisa membantu anda dalam mengendalikan nafsu belanja Anda. Sehingga financial planning bulanan anda tidak terganggu oleh aktivitas belanja yang tidak terkendali.